Kamis, 13 September 2012 0 komentar

H-18.. Countdown for WCC -White Coat Ceremony-

Setelah diumumkannya kelulusan tahap 3 ujian apoteker kemarin, tersisa waktu sekitar 3 minggu menuju acara pelantikan sumpah apoteker dengan ritual WCC (White Coat Ceremony) tertanggal 3 oktober 2012.
Angkatan saya merupakan angkatan pertama (istilah kasarnya kelinci percobaan hehe) dalam sumpah apoteker dengan mengusung ritual White Coat Ceremony ini.
Seperti apa teknis pelaksanaannya saya kurang tahu karena tentunya saya belum pernah merasakannya (sayapun baru tahu kata WCC beberapa minggu yang lalu. haha), tapi kalau yang sempat saya searching di youtube *niat banget nyari info tentang WCC, hehe* (untuk videonya cek disini), biasanya WCC ini ditujukan untuk mahasiswa baru kedokteran dimana setiap mahasiswa akan maju satu persatu ke podium, menandatangai surat-surat mereka, dan dipakaikan white coat oleh dosen-dosen mereka dihadapan audience. Ini merupakan suatu pertanda bahwa mereka telah memasuki bidang pendidikan kedokteran, sebuah babak baru dalam kehidupan bermahasiswa mereka. Berikut sekilas tentang asal usul WCC yang saya ambil dari Wikipedia:

"WCC berasal dari School of Medicine University of Chicago Pritzker  pada tahun 1989, namun upacara secara penuh yang pertama adalah di Columbia University College.
Sejak dimulai di US, beberapa sekolah kedokteran di negara-negara di luar Amerika Serikat (seperti Iran, Israel, Kanada, Inggris, Republik Dominika, Brasil, dan Polandia) juga telah menerapkan WCC. Upacara ini tidak lagi terbatas pada mahasiswa kedokteran, mulai tahun 1995sekolah farmasi di US mulai menerapkan WCC, dengan perbedaan bahwa mahasiswa farmasi kebanyakan menerima white coat mereka pada akhir tahun pertama akademik mereka. Pada tahun 2003 survei membuktikan bahwa
penerapan WCC di sekolah-sekolah farmasi di US semakin berkembang.
Pada tanggal 13 Oktober tahun 2010, fakultas kedokteran di University of Cologne, Jerman, menjadi Universitas berbahasa Jerman pertama yang mengintegrasikan ritual ini dalam programnya. Pada 12 April 2010,
Sekolah Farmasi The University of Queensland (Australia) menjadi yang pertama di Australia yang mengadopsi upacara untuk mahasiswa yang baru masuk di sekolah Farmasi"

Dilihat dari kostum, bagi laki-laki sepertinya sama saja memakai atau tidak memakai ritual WCC karena toh sama-sama memakai jas (cuma beda di warna saja). Hal ini berbeda dengan perempuan, karena sebelum-sebelumnya untuk sumpah apoteker memakai kebaya namun untuk WCC tidak lagi.
Well, sama seperti halnya kebanyakan teman lain, saya juga tidak mau melewatkan untuk tampil sebaik mungkin di acara ini. Agak sedikit -atau malah sangat- berlebihan? entahlah namun saya beranggapan bahwa sumpah profesi apoteker ini sekali seumur hidup dan untuk mencapai WCC ini butuh perjuangan yang teramat besar, harus melalui ujian apoteker yang tidak untuk diulang tapi cukup untuk dikenang. Contoh gambar suasana ritual WCC di beberapa universitas di luar negeri:

   
WCC ini juga sebagai transisi dimana kita sudah tidak menjadi tanggungan orang tua, tp kita harus tanggung semua yang kita lakukan SENDIRI. #serem_juga haha

Baca Selanjutnya : N.I.K.A.H
Baca Sebelumnya : Finally, Pengumuman Kelulusan !

No Response to "H-18.. Countdown for WCC -White Coat Ceremony-"

Posting Komentar

Thank's for your comment :)